Loading...
Sunday, January 23, 2011

[Resensi] Princess Seruni

Kasih Ibu Mengembalikan Puterinya
(resensi oleh: Tethy Ezokanzo)

Judul    : Princess Seruni (pictorial book)
Penulis    : Ali Muakhir
Penerbit: Little Serambi
Bahasa    : Bilingual
Jumlah Halaman: 32
Terbit Tahun: Januari 2010

Princess Seruni adalah kisah dari Banten yang menggambarkan cinta seorang ibu kepada anaknya yang berperangai buruk. Bahkan, si ibu rela mengorbankan nyawanya dengan masuk ke kawah panas untuk mengembalikan wujud anaknya yang dikutuk menjadi batu. Akankah pengorbanan si ibu berbuah?

Dikemas dengan dua bahasa, Indonesia dan bahasa Inggris, buku ini mengajak kita membiasakan diri membaca dalam bahasa Inggris. Tak ketinggalan ilustrasi gambar yang penuh warna dan lembar kerja mewarnai di akhir buku, menambah buku ini semakin menarik. Buku Princess Seruni tidak sekedar menghibur tapi juga mendidik.

(Terbit di Kompas Minggu, 2 Mei 2010)

0 komentar:

 
TOP